Cara Mendownload Single Folder Repository Github
Type Here to Get Search Results !

Cara Mendownload Single Folder Repository Github

Cara Mendownload Single Folder Repository Github
Jika kalian merupakan seseorang yang suka dengan project open source, pastinya kalian sudah sangat familiar atau bahkan hafal sekali dengan situs open source project Github, github merupakan situs layanan hosting repository yang berbasis Git.
Git adalah perangkat lunak proyek manajemen kode perangkat lunak yang diciptakan oleh Linus Torvalds, yang pada awalnya ditujukan untuk pengembangan kernel Linux.
Yang dimana Github sendiri sering di gunakan untuk kode komputer, nah github sendiri sangat mudah di gunakan, karena kalian bisa dengan mudah mengclone repository jadi kalian tidak perlu lagi untuk mengcopy satu per satu file. 

Namun sayangnya di github sendiri tidak dapat melakukan copy maupun download single folder, maksudnya yakni mendownload/mengcopy salah satu folder yang ada di root. karena github hanya bisa mendownload/mengclone langsung root.

Nah disini saya akan berbagi bagaimana Caranya Mendownload Sub Folder Repo Github, simak tutorialnya berikut ini.

Pertama kalian bisa kunjungi situs GitZip, Gitzip merupakan tools yang dapat di gunakan untuk mendownload sub folder di github, kalian juga bisa menginstall ekstensi untuk chrome/mozilla firefox.
Cara Mendownload Single Folder Repository Github


Namun yang saya praktekan disini yakni menggunakan gitzip secara online. Jadi buat kalian yang mungkin menggunakan smartphone android pun bisa untuk di lakukan.
Cara Mendownload Single Folder Repository Github

Selanjutnya yang perlu kalian lakukan yakni copy url repository github yang ingin kalian download, sebagai contoh saya ingin mendownload salah satu repo github.
Cara Mendownload Single Folder Repository Github

Nah jika sudah kalian copy, kalian bisa langsung ke menuju ke situs GitZip dan masukan url repo yang sudah di copy tadi. Lalu silahkan kalian tekan tombol DOWNLOAD, apabila kalian ingin mendownloadnya [path: root], maka kalian bisa tekan tombol tersebut. 

Tetapi jika kalian ingin mendownload salah satu foldernya saja, atau sub folder maupun file nya saja. Kalian bisa tekan SEARCH, maka akan muncul daftar file/foldernya. Nah disini kalian bisa tekan Get File maupun Download Zip File untuk mendownloadnya. 

Itulah Caranya Mendownload Single Folder Maupun File di Github, menurut saya sendiri sangat membantu, karena kita tidak perlu mendownload semua folder/file yang berada di repository.

Top Post Ad

Below Post Ad